Lalu, siapa sajakah pemain bola tercepat yang ada sekarang ini? Inilah jajaran pemain bola tercepat yang diberikan informasinya untuk Anda.
Pemain Bola yang Memiliki Sklill Lari Tercepat:
1. Antonio Valencia: 35.1 Km/Jam
Pemain bola tercepat yang pertama datang dari tim MU yaitu Antonio Valencia. Antonio Valencia ini merupakan pemain yang berasal dari Ecuador yang memiliki posisi sebagai sayap kanan dalam timnya. Kecepatan yang dimiliki oleh pemain satu ini masih belum ada yang mengungguli sampai saat ini. Kecepatannya membuaat para pemain lainnya jauh tertinggal. Kecepatan yang dimilikinya secara rata-rata adalah sekitar 35,1 km/jam. Kecepatan yang sangat fantastis ya?
2. Gareth Bale: 34.7 Km/Jam
Gareth Bale merupakan pemain bola tercepat selanjutnya yang berada di bawah naungan tim raksasa Real Madrid. Pesepak bola asal Wales ini masuk ke dalam jajaran pelari tercepat dengan skill yang sangat hebat. Kecepatan larinya mencapai 34.7 km/jam. Garth Bale ini memiliki posisi sebagai sayap dan juga bermain dalam timnas Wales. Karena sklill dan kecepatnnya yang sangat memukau di lapangan sepak bola tidak heran jika ia ditakuti oleh banyak lawan.
3. Aaron Lennon: 33.8 Km/Jam
Everton pastinya sangat bangga karena memiliki pemain bola tercepat di dalam klubnya. Dengan kecepatan rata-rata sekitar 33.8 km/jam yang dimilikinya, Aaron Lennon memiliki posisi sebagai sayap kanan. Kelincahan dan kecepatan yang dimilikinya membuat banyak orang terkagum-kagum. Sehingga tidak mengherankan jika ia merupakan salah satu pemain ujung tombak yang akan menghunus para lawannya dengan kecepatan dan kegesitan yang dimilikinya.
4. Cristiano Ronaldo: 33.6 Km/Jam
Bintang dunia yang sangat terkenal ini masuk ke dalam jajaran pemain bola tercepat yang pernah ada. Adalah dia Cristiano Ronaldo yang akan membuat banyak orang terpana dan terpukau dengan kemampuan apik yang dimilikinya. Rival abadi dari Lionel Messi ini sekarang sedang berada dalam tim Real Madrid sebagai penyerang dan juga sayap kiri. Ronaldo ini diikut sertakan ke dalam jajaran pemain bola tercepat dengan rata-rata sebesar 33.6 km/jam. Pemain yang dijuluki sebagi CR7 ini juga masuk ke dalam pemain dengan bayaran termahal.
5. Theo Walcott: 32.7 Km/Jam
Pemain bola tercepat lainnya datang dari tim Arsenal yaitu Theo Walcott. Dengan tubuhnya yang mungil ia mampu berlari dengan sangat cepat saat bermain bola. Kecepatann rata-rata yang dimilikinya adalah sekitar 32.7 km/jam. Dengan kecepatannya ini The Walcott diposisikan sebagai gelandang penyerang dan kadang-kadang sayap, ia mampu memposisikan diri dengan baik. Kecepatan berlari yang dimilikinya membuat Walcott menjadi salah satu pemain yang banyak direbutkan oleh klub-klub raksasa.
Kecepatan yang sangat luar biasa yang dimiliki oleh para pemain tentu saja akan memberikan kontribusi yang baik jika itu dipergunakan dengan maksimal. Beruntung sekali ya klub yang memiliki pemain bola tercepat di dalamnya.