Sejarah Sepak Bola: Awal Mula Lahirnya Sepak Bola akan menjadi pembahasan menarik yang akan mengupas tentang awal lahirnya sepak bola hingga saat ini menjadi begitu populer di rana cabang olah raga. Terkait judul diatas, disini kami mencoba memberikan sedikit gambaran lain masih seputar dunia sepak bola yakni meliputi gambaran umum bagaimana sepak bola itu dilakukan.
Sepak bola secara umum adalah salah satu bentuk olah raga yang dilakukan oleh 11 orang dalam satu tim dengan menggunakan media bola untuk ditendang dan dimasukkan ke gawan lawan. Seperti yang kita ketahui bersama, dalam sepak bola terdapat beberapa komponen yang digunakan untuk bermain diantara yaitu bola, jumlah pemain, wasit atau pengadil lapangan, lapangan, pelatih, dan juga penonton yang hadir di stadion.
Jika kita berbicara soal sejarah sepak bola, maka tentu kita akan memetakan beberapa pertanyaan tentang kapan awal mula adanya sepak bola, bagaimana sepak bola itu dilakukan, siapa saja yang terlibat di dalamnya dan lain sebagainya. Oleh karena itu mari kita mengingat kembali
Sejarah awal mula lahirnya sepak bola berikut ini.
Awal Mula Lahirnya Sepak Bola
Sejarah olahraga sepak bola dimulai sejak abad ke-2 dan -3 sebelum Masehi di Cina. Di masa Dinasti Han tersebut, masyarakat menggiring bola kulit dengan menendangnya ke jaring kecil. Permainan serupa juga dimainkan di Jepang dengan sebutan Kemari. Di Italia, permainan menendang dan membawa bola juga digemari terutama mulai abad ke-16.
Sepak bola modern mulai berkembang di Inggris dan menjadi sangat digemari. Di beberapa kompetisi, permainan ini menimbulkan banyak kekerasan selama pertandingan sehingga akhirnya Raja Edward III melarang olahraga ini dimainkan pada tahun 1365.
Raja James I dari Skotlandia juga mendukung larangan untuk memainkan sepak bola. Pada tahun 1815, sebuah perkembangan besar menyebabkan sepak bola menjadi terkenal di lingkungan universitas dan sekolah.
Kelahiran sepak bola modern terjadi di Freemasons Tavern pada tahun 1863 ketika 11 sekolah dan klub berkumpul dan merumuskan aturan baku untuk permainan tersebut.Bersamaan dengan itu, terjadi pemisahan yang jelas antara olahraga rugby dengan sepak bola (soccer).Pada tahun 1869, membawa bola dengan tangan mulai dilarang dalam sepak bola.
Selama tahun 1800-an, olahraga tersebut dibawa oleh pelaut, pedagang, dan tentara Inggris ke berbagai belahan dunia. Pada tahun 1904, asosiasi tertinggi sepak bola dunia (FIFA) dibentuk dan pada awal tahun 1900-an, berbagai kompetisi dimainkan diberbagai negara. Sumber:
Klik.
Naah sedikit penjelasan diatas mudah-mudahan bisa memberikan kita refrensi yang mungkin digunakan buat presentasi mata kuliah atau tugas sekolah atau juga untuk sekedar mengingat sejarah sepak bola.
ADS HERE !!!